Deposito Online, Sarana Investasi Untuk Kaum Millennial

Deposito Online, Sarana Investasi Untuk Kaum Millennial

Sarana Investasi Untuk Kaum Millennial

Produk deposito jadi salah satu instrumen investasi yang cukup Cukup diminati dan menguntungkan dengan suku bunga yang lebih besar daripada tabungan biasa. Walaupun belum bisa menyaingi keuntungan  pasar uang seperti reksa dana dan obligasi dari perusahaan swasta atau pemerintah, deposito memiliki risiko yang lebih rendah.

Khusus untuk kamu millennial, kamu bisa memanfaatkan fasilitas dari Aplikasi digibank by DBS yang diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan transaksi perbankan mu secara online, dan tentunya sangat mudah cocok untuk kamu para millennial yang serba instan dan cepat.

Lalu apa hubungan Aplikasi digibank by DBS dengan deposito online?

Ya sangat berhubungan, di dalam Aplikasi digibank by DBS kamu bisa menemukan layanan deposito online dengan produknya digibank deposito. Kamu bisa bertransaksi secara online dari pembukaan rekening deposito, setoran, penarikan, sampai dengan penutupan rekening. Semua serba instan dan cepat.

Ada 4 keuntungan jika kita berdeposito di digibank deposito, yaitu :

1. Deposito melalui Aplikasi

Tinggalkan berdeposito dengan cara lama, di jaman digital ini semua transaksi data dengan mudah dilakukan secara online. Begitu juga dengan di digibank, Anda dapat bertransaksi deposito hanya dengan menggunakan sebuah aplikasi yaitu Aplikasi digibank by DBS. Download saja aplikasinya manfaatkan berbagai fitur didalamnya.

2. Bunga Kompeititf

Anda harus tahu bahwa berdeposito di digibank sangat menguntungkan. Mengapa? Ya, karena Anda akan mendapatkan bunga yang kompetitif hingga 5,5%. Kurang enak apa coba? Dengan bunga hingga 5,50% kalau kamu depositokan uang kamu sekarang, nanti bunga yang terkumpul bisa kamu pakai buat jalan-jalan atau mengejar impianmu yang belum terwujud. Menyenangkan bukan?

3. Deposito mulai 1 jutaan

Deposito mulai 1 jutaan? Ya, Anda dapat mendepositokan uang Anda mulai dari 1 juta. Murah bukan? Tidak harus menunggu memiliki uang banyak jika ingin berdeposito. Ingat cukup 1 juta saja, maka Anda akan memperoleh keuntungannya.

4. Tenor mulai dari 1 bulan

Banyak pilihan jangka waktu yang bisa kamu pilih jika berdeposito di digibank. Yang paling rendah yaitu tenor mulai dari 1 bulan. Dengan tenor yang singkat maka Anda tidak perlu menunggu lama jika ingin mendebet uang deposito Anda.

Lalu, bagaimana cara mendaftarnya menggunakan Aplikasi digibank by DBS?

Ikuti langkah-langkah di bawah ini :

1. Login aplikasi digibank

Langkah awal untuk membuka rekening deposito menggunakan Aplikasi digibank by DBS yaitu download terlebih aplikasinya . Setelah terdownload, install, lalu buka aplikasi dan daftarkan. Setelah itu, log in menggunakan akun Anda untuk dapat mengakses menu layanan di dalamnya.

2. Klik di symbol ”DEPOSITO”

. Di form itu nantinya akan ada 4 menu, yaitu Cicilan, Password, deposito, Spending. Kita pilih menu ‘deposito’ saja.

3. Klik buka deposito baru

Form selanjutnya Anda akan di suguhkan pilihan ‘buka deposito’, pilih saja ‘buka deposito untuk membuat rekening deposito baru.

4. Klik dari beberapa option sesuai kebutuhan Anda, lalu klik ”Setuju”

Anda akan disuguhkan beberapa option, pilih sesuai kebutuhan Anda, lalu klik saja ‘Setuju’

5. Tulis nominal yang diinginkan dan pilih rencana deposito yang sesuai

Tuliskan saja nominal dana yang sudah Anda rencanakan untuk didepositokan

6. Klik “OK! Mari kita mulai”

Klik menu ‘OK! Mari kita mulai’ untuk langkah selanjutnya

7. Klik pilihan jatuh tempo, lalu klik OK

Pilih menu jatuh tempo, klik OK

8. Masukkan nama nasabah, pilih symbol yang diinginkan, lalu klik ”Otentikasi”

Masukkan nama Anda atau nama nasabah sesuai KTP, lalu klik menu ‘Otentikasi’

9. Masukan password Digibank by DBS Anda

Langkah berikutnya masukkan password Digibank by DBS Anda.

Mudah, cepat dan instan kan menggunakan deposito online? cocok ni buat kamu para millennial. Segera depositokan dana mu untuk masa depanmu. Dengan digibank deposito rencana anggaran keuangan mu akan lebih terarah.