Kelebihan Mi Note 10 Pro Dibandingkan dengan Adiknya Mi Note 10
Kelebihan Mi Note 10 Pro Dibandingkan dengan Adiknya Mi Note 10
Produsen smartphone Xiaomi baru saja mengeluarkan generasi terbaru dari Mi Note 10 pada bulan November tahun lalu. Meskipun kedua smartphone antara standar dan pro masih tergolong sama, namun ada beberapa perbedaan yang cukup menarik antara keduanya. Dengan selisih harga sekitar Rp 800 ribu, anda juga harus mempertimbangan beberapa kelebihan dari redmi note 10 pro sebelum membeli smartphone.
Kualitas Kemera yang Lebih Bagus
Keunggulan yang dimiliki oleh versi pro dibandingkan adiknya bisa dilihat dari segi kamera. Meskipun kedua kemara tersebut memiliki lensa belakang dengan 5 lensa yaitu 108 MP wide, 12 MP telephoto, 5 MP telephoto, 20 mp ultrawide, dan 2 MP lensa macro. Namun perbedaannya terdapat pada lensa yang ada. Dimana pada versi pro menggunakan lensa 8 P sedangkan pada versi standar menggunakan lensa 7P.
Hal ini diklaim memberikan pengaruh terhadap gambar yang dihasilkan. Lensa 8 P memiliki performa optik penangkapan cahaya yang lebih mumpuni. Perbedaan dari hasil penangkapan gambar oleh masing masing kamera akan terlihat ketika objek yang difoto berada di tempat yang gelap. Kualitas foto yang dihasilkan oleh versi standar akan sedikit lebih turun dibandingkan Mi Note 10 Pro dimana foto yang dihasilkan dari versi pro terlihat lebih tajam dan bagus.
Tentunya keunggulan ini sangat dibutuhkan bagi mereka yang banyak melakukan pengambilan gambar maupun video setiap waktu. Khususnya untuk para vloger maupun youtuber yang sedang membuat konten. Ketika tempat yang digunakan untuk mengambil gambar maupun video memiliki pencahayaan yang sedikit, maka tidak akan menjadi masalah jika smartphone Xiaomi Mi Note 10 yang digunakan adalah versi pro.
Kapasitas Penyimpanan yang Lebih besar
Perbedaan selanjutnya dapat dilihat dari kapasitas penyimpanan memori keduanya. Tentunya hal ini berpengaruh terhadapat performa masing masing smartphone tersebut. Semakin besar RAM yang dimiliki, maka kinerja dari smartphone akan semakin baik. Untuk versi standar dari smartphone ini memiliki RAM 6 GB. Sedangkan versi Pro memiliki RAM 8 GB. Tentunya Mi Note 10 Pro memiliki RAM dengan selisih 2 GB sebanding dengan selisih harga antara keduanya.
Dengan adanya keunggulan kapasitas RAM yang lebih besar, maka sangat cocok untuk anda yang memiliki mobilitas yang tingi sehingga mengharuskan membuka banyak aplikasi di smartphone. Anda bisa membuka aplikasi dengan cepat tanpa harus terhambat. Selain itu, keunggulan smartphone ini juga sangat cocok untuk anda yang menyukai game. Dengan RAM yang cukup besar, maka aktivitas bermain game anda bisa berjalan lancar tanpa adanya gangguan.
Selain itu perbedaan keduanya juga terdapat pada kapasitas memori internal yang dimiliki. Untuk versi standar memiliki memori internal 128 GB sedangkan untuk versi po, kapasitas memori internanyal 256 MB. Versi pro lebih besar dua kali lipat dibandingkan versi standar. Tentunya Mi Note 10 Pro sangat menguntungkan bagi anda yang menyimpan banyak file di dalam smartphone. Apalagi jika pekerjaan anda mengharuskan smartphone dengan memori yang besar.
Dari segi dapur pacu, kapasitas baterai hingga desain, kedua smartphone memiliki spesifikasi yang sama. Perbedaan keduanya terdapat pada kualitas kamera, dimana versi pro memiliki kelebihan dapat menangkap gambar pada kondisi minim cahaya. Selain itu, dari segi kapasitas penyimpanan, versi pro menang unggul dengan kapasitas memori internal dua kali lipat dari versi standar. Dengan selisih harga dan keunggulan yang ditawarkan, smartphone mana kah pilihan anda?